Immersive Technologies - Expect Results

Lydian Armenia Berinvestasi pada Simulator Immersive Technologies untuk Melatih Operator secara Cepat dan Aman

14 Agustus 2018

Indonesia Icon Indonesian Text Version - Click here for English text

Dalam rangka melatih dan mengembangkan tenaga kerja lokal untuk greenfield operation, Lydian Armenia berinvestasi pada simulator dan Professional Services dari Immersive Technologies. Tambang baru mereka memiliki lereng sedalam 4 km dengan kualitas mencapai 10 persen. Hal ini tidak hanya menciptakan adanya kebutuhan atas keahlian operator untuk mengoperasikan alat dengan baik dan aman, tetapi juga kecakapan mereka dalam memberikan respon dalam keadaan darurat, seperti misalnya hilangnya sistem pengereman atau kebakaran.

“Kriteria pilihan kami mencakup kualitas simulator dan juga bantuan dalam menerapkan suatu sistem. After sale support Immersive Technologies memang yang paling baik diantara penawaran-penawaran yang dapat kita temukan di pasar. Bahkan simulator yang sudah berumur 10 tahun pun masih dapat kami gunakan dengan baik dalam organisasi pelatihan di tambang yang sudah mapan (well-established mine),”, ujar W. David Tyler, Mine Technical Manager, Lydian International.

“Tujuan kami adalah memastikan bahwa Lydian menerima keuntungan yang signifikan atas investasi mereka di Immersive Technologies. Sebagai added value, Advisor Support kami memberikan kunjungan rutin ke operasi penambangan, memastikan bahwa Lydian mendapatkan best practice tools guna menghindari kesulitan dalam implementasi program pelatihan. Sasaran akhir kami adalah untuk mencapai peningkatan operasional yang terukur pada metrik tambang kunci”, ujar Bryant Mullaney, Vice President of Managed Services di Immersive Technologies.

Pelatihan berbasis simulasi merupakan usaha baru di pertambangan Armenia. Tyler mengatakan “kami berpandangan bahwa ini merupakan teknologi yang mapan untuk dikuasai oleh operator-operator baru melalui pelatihan. Dalam operasi selama ini kami melatih operator baru secara paralel untuk waktu yang sangat lama sebelum akhirnya mereka kami nyatakan cukup terlatih untuk dapat mengoperasikan alat seharga jutaan dolar. Kami merasa bahwa proses pelatihan ini perlu dipercepat agar kami memiliki cukup jumlah operator untuk penambangan, sekaligus mengurangi risiko dalam mencapai peningkatan ke tahap operasi komersial.”

Lydian adalah perusahaan penambangan pertama yang menjalani pelatihan berbasis simulasi dari Immersive Technologies di Armenia, menjadikan Armenia negara ke-44 dimana Immersive Technologies digunakan. Pengembangan teknologi Immersive Technologies yang berkelanjutan serta servis yang mereka berikan telah melibatkan mereka lebih dalam di operasi penambangan karena pelanggan mereka pun berharap untuk mendapatkan laba atas investasi yang cepat.

John Baker - Mine Manager

John Baker - Manajer Tambang

Lydian Armenia deploys simulation-based training

Lydian adalah perusahaan pertambangan pertama di Armenia yang menggunakan pelatihan berbasis simulasi dari Immersive Technologies.

DOWNLOAD PDF VERSION

###

About Immersive Technologies

Immersive Technologies adalah penyedia Advanced Equipment Simulators permukaan dan bawah tanah yang paling terjamin dan paling teruji bagi industri pertambangan global. Perusahaan ini berhasil mencapai reputasi tersebut dengan berfokus pada misinya, yaitu untuk meningkatkan profitabilitas pelanggan dengan mengoptimalkan keamanan dan produktivitas para operator mereka. Advanced Equipment Simulators milik Immersive Technologies membantu ratusan perusahaan penambangan di seluruh dunia yang ingin meningkatkan keselamatan operator alat dan profitabilitas situs tambang mereka melalui pelatihan simulasi yang efektif.

Immersive Technologies menyediakan pelanggannya dengan Advanced Equipment Simulators yang paling efektif. Hal ini mereka lakukan melalui perizinan formal dan aliansi-aliansi informasi teknis yang telah dibangun oleh Immersive Technologies bersama dengan Original Equipment Manufacturers (OEM), termasuk: Caterpillar Global Mining, Hitachi, Komatsu, dan Liebherr. Aliansi-aliansi unik ini memberikan Immersive Technologies akses terhadap informasi teknis mesin yang terpaten dan terjamin kerahasiaannya, yang diperlukan untuk secara tepat menjalankan mesin-mesin OEM dan informasi ini tidak dimiliki dan tidak dapat diberikan oleh sumber-sumber publik atau dealer lainnya.

Dengan advanced simulator modules yang tersebar di 44 negara, Immersive Technologies berdedikasi untuk memberikan servis yang luar biasa. Untuk dapat melaksanakan komitmen ini perusahaan kami memiliki kantor-kantor customer sales and support yang berlokasi dekat dengan para pelanggan kami di Perth dan Brisbane Australia, di Salt Lake City Amerika Serikat, Fort McMurray, Ottawa dan Vancouver Kanada, Monterrey Meksiko, Lima Peru, Santiago Chile, Belo Horizonte Brazil, Bochum Jerman, Johannesburg Afrika Selatan, Jakarta Indonesia, Kolkata India, dan Moskow Rusia.

Immersive Technologies memiliki pengalaman penambangan global, teknologi yang inovatif, berbagai produk, hubungan OEM, komitmen serta visi industri untuk dapat bekerja dengan anda, dan kami menjamin bahwa solusi pelatihan simulator yang anda gunakan akan mengantarkan anda pada hasil yang signifikan, sesuai dengan harapan anda.

Sign up and receive our latest news and offers.      Subscribe today

Sign up and receive our latest news and offers.

Subscribe today